SELAMAT DATANG DI WEBLOG QSP INDONESIA. HP. +6282-301433410 (Abi) # JADWAL: Diselenggarakan Hari XXX, Tempat: di xxx. Pkl. xxx WIB -

Sabtu, 16 Mei 2015

Apa itu Stres ?


Timbulnya suatu penyakit, khususnya yang disebabkan oleh suasana fikiran  banyak memberikan dampak negatif, seperti gangguan-gangguan penyakit fisik dan mental. Gangguan-gangguan pada orang zaman sekarang ini, disebabkan karena  kacaunya fikiran dari berbagai macam problema kehidupan yang multidimensi, dan akhirnya seseorang menghadapi kegalauan dalam hidupnya. Istilah kebingungan atau kegelisahan orang sekarang banyak mengenalnya dengan istilah Stres. Apa Stres itu ?” Dan apa Obatnya mujarab untuk keluhan penyakit orang modern ini ?” yang akhirnya sering disertai dengan penyakit lain yang ditimbulkannya. Dan apakah kita harus terus mengkonsumsi obat penenang sebagai solusi terbaik untuk menghindari tingkat stres yang diderita kita ?”. Dengan pendekatan Ilmu dan Study Psikologi kita akan membahas tentang kegalauan mental orang sekarang dengan pendekatan psikologis dan penyakit psikologis yang dapat menimbulkan penyakit fisik sampai tingkat serius.  


Hubungan antara pikiran (mind) dan tubuh (body) telah menjadi topik perdebatan sejak dahulu kala. Sudah dipastikan fungsi mental selalu tergantung pada otak. Dalam tulisannya  Jeffey, Spencer A. Rathus, Beverly dari St. John’s University & New York University menceritakan tentang pemahaman Stres ini, dari cerita sejarah yang diterangkan pengaruh  Filsuf Prancis abad ke-17 Rene Descartes (1596-1650) yang mempengaruhi pemikiran modern dengan keyakinannya tentang dualisme atau keterpisahan antara pikiran dan tubuh. Sekarang, para klinisi dan ilmuwan menyadari bahwa pikiran dan tubuh sangat kuat terjalin tidak seperti yang diperkirakan oleh model dualistik yaitu: bahwa faktor psikologis mempengaruhi dan dipengaruhi oleh fungsi fisik. Dengan kata lain, kesehatan mental dan kesehatan fisik tidak terpisahkan.  Pembahasan tentang hubungan antara pikiran dan tubuh diawali dengan mendalami peranan stres dalam fungsi fisik maupun mental. Istilah stres menurut (Jeffey, Spencer A. Rathus, Beverly) menunjukkan adanya tekanan atau kekuatan pada tubuh, dalam psikologi, dikenal dengan istilah stres (stress) dan Sumber Sstres disebut Stresor (stressor). Istilah stres berbeda dengan istilah distres (distress). Istilah distres mengacu pada penderitaan fisik atau mental. Dalam batas tertentu stres sehat untuk diri kita, stres membantu kita untuk tetap aktif dan waspada. Akan tetapi stres yang sangat kuat atau berlangsung lama dapat melebihi kemampuan kita untuk mengatasinya dan menyebabkan distres emosional seperti depresi atau kecemasan, atau keluhan fisik seperti: kelelahan, meningkatnya asam lambung dan sakit kepala, sampai tingkat penyakit serius lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar